Berita  

Empat Mantan Camat ATU Pernah Menjabat Orang Nomor Satu di Alor

Oplus_131074

MEBUNG, metroalor.com- Empat Mantan Camat dari dari total 13 mantan camat dan satu camat yang sementara aktif , pernah dan bahkan saat ini telah menjadi orang nomor satu di kabupaten alor .

Demikian disampaikan Camat Alor Tengah Utara ( ATU) , Sabdi L.E. Makanlehi kepada media ini pada 20/2/25 di ruang kerjanya. Menurutnya, ada empat mantan camat ATU yang pernah menjadi pimpinan puncak di daerah ini .

Sebelumnya , Mantan Bupati Amon Djobo pernah camat di Alor timur terpilih menjadi bupati dua periode , Abraham Maulaka yang pernah menjadi camat dan terpilih menjadi wakil bupati Alor dan demikian juga Soni Alelang yang sementara masih menjabat sekda alor.
Namun yang kita bicara ini , Orang yang pernah jadi camat di Alor kemudian menjadi atau diangkat sebagai pejabat di Alor tercinta ini, tambah Sabdi.

Oplus_131106

Oleh sebab itu,lanjut Sabdi, mantan camat ATU yang pernah menjadi Orang petinggi di daerah ini adalah, Jhon Blegur, pernah jadi Ketua DPRD Alor, Sepri Datemoli, pernah sekda Alor, Mel Molaka, pernah menjadi Kepala dinas PMD dan pernah jadi calon Bupati dan yang terakhir , Iskandar Lakamau terpilih sebagai Bupati Alor periode 2025-2030.

“Kami masyarakat Welai -Lembur bangga karena mantan-mantan camat ATU telah menorehkan sejarah bahwa pernah menjadi pejabat TOP di daerah ini, apalagi camat yang kesebelas sudah jadi Bupati Alor”, tandasnya .

Walaupun demikian , Bapak Iskandar bukan lagi milik Orang Welai,- lembur atau gunung besar , tapi sudah menjadi Bupati untuk seluruh rakyat Alor mulai dari Alor timur hingga ke pantar barat laut pungkasnya ***